Dinas Perhubungan Provinsi Kalimantan Selatan menggelar Pertemuan Penguji Kendaraan Bermotor (PKB) se-Kalimantan Selatan Tahun 2024 dengan mengusung tema “Optimalisasi Aspek Administrasi dan Teknis PKB dalam Peningkatan Keselamatan di Kalimantan Selatan.” Acara ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kompetensi para penguji kendaraan dalam menerapkan standar keselamatan yang lebih baik.
Kegiatan yang berlangsung di 1368 Coffeeandpastry, Banjarbaru ini dihadiri oleh para penguji kendaraan bermotor dari berbagai kabupaten dan kota di Kalimantan Selatan, serta perwakilan dari Kementerian Perhubungan dan instansi terkait lainnya. Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Kalimantan Selatan, M. Fitri Hernadi, AP., M.Si, dalam sambutannya menegaskan pentingnya peningkatan kualitas pengujian kendaraan sebagai upaya strategis dalam menekan angka kecelakaan di jalan raya.
“Optimalisasi aspek administrasi dan teknis dalam pengujian kendaraan bermotor sangat penting untuk memastikan kendaraan yang beroperasi di jalan telah memenuhi standar keselamatan. Dengan sistem administrasi yang lebih baik dan penerapan aspek teknis yang sesuai standar, kita dapat mengurangi risiko kecelakaan dan meningkatkan keselamatan berkendara di Kalimantan Selatan,” ujar M. Fitri Hernadi, AP., M.Si.
Pertemuan ini mencakup berbagai sesi diskusi dan workshop yang membahas peran penting administrasi dalam pengelolaan data pengujian kendaraan, implementasi teknologi terbaru dalam uji kendaraan, serta peningkatan kompetensi bagi para penguji. Selain itu, para peserta juga diberikan pelatihan mengenai regulasi terbaru yang berkaitan dengan uji kendaraan bermotor.
Harapannya dengan adanya pertemuan ini dapat memberikan dampak positif dalam meningkatkan kualitas layanan uji kendaraan bermotor di Kalimantan Selatan. “Dengan adanya pertemuan ini, kami berharap para penguji dapat menerapkan pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh untuk meningkatkan standar keselamatan di lapangan,” katanya.
Para peserta juga diajak untuk melakukan studi kasus serta simulasi pengujian kendaraan guna memperdalam pemahaman mereka terhadap penerapan standar keselamatan dalam praktik sehari-hari. Dengan adanya pertemuan ini, diharapkan penguji kendaraan di Kalimantan Selatan dapat lebih profesional dan akurat dalam melakukan tugasnya, sehingga kendaraan yang beroperasi di jalan raya lebih aman dan layak digunakan.
Dinas Perhubungan Provinsi Kalimantan Selatan berkomitmen untuk terus mendukung pengembangan kapasitas para penguji kendaraan serta mendorong inovasi dalam sistem pengujian kendaraan bermotor guna menciptakan transportasi yang lebih aman dan tertib di wilayah ini.